ADS LEVEL PAGE WAJIB BACA !!! PERTOLONGAN PERTAMA SAAT DEHIDRASI | Satu Klik Untuk Anda Sehat

WAJIB BACA !!! PERTOLONGAN PERTAMA SAAT DEHIDRASI

in article

4 Langkah Pertolongan Pertama Dehidrasi


Image result for dehidrasi

Anda pasti pernah merasakan rasa haus yang sangat di saat sedang melakukan kegiatan yang membutuhkan konsentrasi penuh. Apalagi sedang berada didalam ruangan dengan Air Conditioner, sehingga tidak sempat untuk makan dan minum agar memenuhi kebutuhan cairan yang anda butuhkan saat itu. Kondisi ini sebenarnya sudah termasuk dalam gejala awal dehidrasi yang dapat mengarah kepada kondisi yang membahayakan hingga kematian.
Salah kaprah awam adalah mengira dehidrasi hanya terjadi ketika dalam kondisi aktivitas di luar ruang, di bawah terik matahari atau saat berolahraga yang menguras banyak keringat dan cairan. Padahal tidak seperti itu.
Dehidrasi merupakan kondisi dimana tubuh mengalami kekurangan cairan dari jumlah normal yang dibutuhkan. Ini dikarenakan setiap hari orang normal akan kehilangan cairan tubuh melalui pernafasan, keringat dan juga air seni sedangkan input cairan yang masuk tidak seimbang. Cairan yang secara normal keluar inilah yang harus diganti dan diseimbangkan dengan mengkonsumsi minuman yang cukup bagi tubuh kita.
Dikarenakan sekitar 80% tubuh manusia mengandung air, maka rekomendasi angka kecukupan minum bagi laki-laki dewasa adalah sebanyak 2.200 ml/hari dan 2.000 ml/hari untuk wanita dewasa, sedangkan untuk anak adalah 1.500 – 2.000 ml/hari. Jumlah ini setara dengan 8 gelas air yang biasa tersedia di rumah kita.
Untuk mewaspadai gejala awal Dehidrasi, kenali cirinya sebagai berikut :
  • Adanya rasa haus yang sangat
  • Adanya rasa letih, lemah dan lesu pada badan dan anggota ekstremitas
  • Merasa seperti orang kebingungan
  • Kulit terlihat kering dan sulit untuk berkeringat
  • Denyut jantung yang cepat dan kuat saat dilakukan perabaan
Jika ditemukan adanya gejala muntah yang tidak tertahankan, demam tinggi, menurunnya kondisi status kesadaran, diare, penurunan berat badan, kejang, sakit kepala hebat dan tidak adanya buang air kecil yang melebihi 12 jam maka segeralah mencari pertolongan medis terdekat.
Namun hanya jika gejala awal yang terjadi, maka pertolongan pertama ini dapat dilakukan:
  • Pastikan orang yang terkena dehidrasi menerima cairan, dengan cara meminum air mineral, jus atau minuman elektrolit lainnya. Hal ini bisa dilakukan dengan secara langsung meneguk jika mungkin dilakukan ataupun menggunakan sedotan untuk mempermudahnya.
  • Singkirkan pakaian yang berlebihan dan lakukan pelonggaran terhadap pakaian yang digunakan, hal ini akan memperbaiki sirkulasi udara pada tubuh penderita.
  • Cari lingkungan yang dingin agar dapat membantu mencegah terjadinya penguapan yang berlebih dan dapat memperburuk keadaan
  • Basahi seluruh badan dengan air untuk mengembalikan suhu tubuh penderita
Sumber : https://www.gulalives.co/4-langkah-pertolongan-pertama-dehidrasi/

Bila ada pertanyaan lebih lanjut, konsultasikanlah dengan dokter untuk solusi terbaik masalah Anda.

Akuinginsehatdankuat.blogspot.com tidak memberikan nasihat medis, diagnosis, maupun pengobatan.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "WAJIB BACA !!! PERTOLONGAN PERTAMA SAAT DEHIDRASI"

Posting Komentar

floating